Home » » RS Jiwa Palembang siapkan 5 Kamar VIP bagi caleg gagal

RS Jiwa Palembang siapkan 5 Kamar VIP bagi caleg gagal

Written By Unknown on Friday, January 3, 2014 | 5:50 PM











Ilustrasi kamar rumah sakit

Sepertinya pihak Rumah Sakit Ernaldi Bahar (RS Erba) Palembang sudah memprediksi bakal ada lonjakan pasien yang masuk tahun ini. RS jiwa ini menyiapkan lima kamar VIP dan delapan tempat tidur kelas 1 khusus bagi calon legislatif (caleg) yang gagal pada pemilihan legislatif (pileg) 9 April mendatang.





Wakil Direktur RS Erba Palembang M Rusdi Kawilarang mengungkapkan, tidak menutup kemungkinan ada saja caleg yang mengalami depresi akibat kalah dalam bertarung. Apalagi caleg tersebut tidak kuat mental dan berambisi menjadi anggota dewan terhormat.



"Tahun ini kita sengaja siapkan kamar khusus pelayanan bagi caleg yang butuh pelayanan gangguan jiwa. Kita sengaja siapkan kelas 1 dan VIP karena mungkin bagi mereka enggan masuk kelas 3," ungkapnya kepada merdeka.com, Jumat (3/1).



Mengenai penanganan, tidak ada perbedaan dengan pasien pada umumnya. Sementara untuk biaya penanganan disesuaikan dengan kamar yang dipilih. "Untuk kelas 3 gratis, tapi untuk kelas 1 dan VIP akan dikenakan biaya pelayanan sesuai tarif," ujarnya.



Saat ini, setidaknya ada 863 caleg yang memperebutkan kursi di DPRD Sumsel, sementara di tingkat DPRD Kota Palembang sebanyak 599 caleg dari 50 kursi yang disiapkan. Belum lagi ribuan caleg yang berani bertarung dalam pileg 2014 di 16 kabupaten/kota lainnya di Sumsel. [merdeka/www.al-khilafah.org]










from Al Khilafah http://www.al-khilafah.org/2014/01/rs-jiwa-palembang-siapkan-5-kamar-vip.html

via Al-khilafah.org
Bagikan Artikel ini :

0 comments:

Post a Comment

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Anti Copyright © 2013. Komunitas Blogger Ideologis - Semua isi Blog ini Boleh disebarkan
Template Created by Creating Website Modified by Tan Saliman
Proudly powered by Blogger